Selasa, 16 Agustus 2022

Merdeka dari Keputusasaan

 

Dokumen Milah Smart


Sahabat Mila, Hari ini,17 Agustus 2022, seluruh rakyat Indonesia merayakan peringatan ulang tahun ke-77 Republik Indonesia. Tanpa Terkecuali. Tua, muda, laki-laki, perempuan bahkan balita pun diajak untuk merayakan. Beberpa diantara para ibu mengendong putra/i nya yang masih bayi untuk hadir dan menyaksikan berbagai perlombaan yang digelar di daerahnya.

Namun, sahabat Mila, apakah diantara kita sudah betul-betul memahami arti sebuah kemerdekaan itu? 

Benarkah diri kita sebagai warga negara sudah betul-betul merdeka? 

Benarkah kita sebagai pribadi yang berketuhanan yang Maha Esa sudah benar-benar merdeka dari kebebasan dalam beribadah?

Benarkah kita sebagai generasi muda sudah benar-benar menjadi pribadi yang merdeka dari keterputusasaan?

Sahabat, pribadi yang meredeka adalah pribadi yang memiliki semangat dan optimisme tinggi. Tidak takut melangkah selama berada pada jalan kebenaran.

Sebagai anak bangsa kita harus mengisi ruang-ruang kemerdekaan dengan sebaik-baiknya.

Karena di pundak anak-ana bangsa lah, masa depan NKRI ini akan ditentukan. 

Jadilah generasi bangsa yang sehat intelektualnya, sehat ekonominya, sehat sosialnya dan sehat spiritualnya.

Bangun dan tanamkan jiwa kepemimpinan (leadership) dalam diri. Jadilah pribadi yang mampu membawa perubahan dalam diri, keluarga, bangsa, dan agama. 

Mari, tempa diri kita dengan hal-hal yang menumbuhkan kepedulian kepada sesama. Hidupkan hati kita dengan nilai-nilai kebinekaan dan jadilah pribadi yang senantiasa berjiwa Pancasila dan merapkan nilai-nilai UUD 1945 dalam pergaulan.

Dirgahayu Republik Indonesia ke-77


Tidak ada komentar:

Posting Komentar